Thursday, August 18, 2011
A Story about A Night Before Independence Day
Dear Stufliers.
Apa sih makna Hari Kemerdekaan Indonesia atau yang biasa sering disebut dengan tujuh belasan bagi kalian?
For me, 17-an is such a rare occasion. Why?
Let me explain it to you.
Saya tinggal di suatu kampung yang cukup padat penduduk di suatu kota kecil bernama Salatiga.
Tapi karena kesibukan masing-masing, saya cukup jarang bertemu dengan semua tetangga. Paling-paling saya cuma bisa mengakrabi tetangga yang jarak rumahnya selemparan batu dengan rumah saya. Otomatis saya tidak begitu akrab dengan tetangga-tetangga yang jarak rumahnya cukup jauh dengan rumah saya.
Namun dengan adanya 17-an saya akhirnya bisa berkumpul dengan seluruh tetangga saya termasuk tetangga saya yang rumahnya agak jauh dari rumah saya atau dengan kata lain 17-an yang jatuh satu tahun sekali ini merupakan kesempatan langka untuk bisa bertemu seluruh tetangga saya. Menurut tradisi di kampung saya, sebenarnya di dalam 17-an ada banyak event yang diadakan dalam rangka mengakrabkan rasa ketetanggaan seperti lomba, pentas musik, dan tirakatan. Akan tetapi berhubung 17-an kali ini bertepatan dengan bulan Ramadhan maka yang diadakan hanyalah malam tirakatan.
Subscribe to:
Posts (Atom)